AYAM TALIWANG Bahan:
1 ekor ayam buras
100 ml minyak sayur
1 buah jeruk limau, ambil airnya
Bumbu, haluskan:
14 buah cabai merah kering
12 butir bawang merah8 siung bawang putih
100 g tomat merah
2 sdt terasi goreng
5 cm kencur
25 g gula Jawa
2 sdt garam
Cara membuat:
1. Belah ayam dari bagian tengah dadanya hingga ke arah leher. Balikkan ayam dan tekan hingga terbuka.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga wangi dan matang. Angkat.
3. Perciki air jeruk limau, aduk rata.
4. Lumuri ayam dengan bumbu hingga rata.
5. Taruh di atas loyang datar, panggang dalam oven panas 180 C selama 1 jam hingga matang. Balik-balik dan olesi bumbu sekali-sekali. Angkat.
6. Panggang ayam di atas bara api arang hingga agak kering.
7. Angkat.
Sajikan hangat dengan sisa bumbunya apalagi didampingi dengan plecing kangkung berikut resepnya
PLECING KANGKUNG
Masakan kangkung khas lombok ini pasti sangat digemari oleh anda, karena memang citarasa pedasnya sangat beda dengan masakan lainnya. Coba deh resep yang satu ini.
Bahan :
Seikat kangkung darat
Cabe keriting secukupnya
Cabe rawit secukupnya
Terasi sesuai selera
Bawang putih sesuai selera
Jeruk limo 2-3 butir
Minyak jelantah hangat
Garam secukupnya
Cara Membuat :
Kangkung rebus
- 1. Buang akar kangkung darat lalu cuci bersih
- 2. Panaskan air sampai mendidih + sedikit garam. masukkan kangkung.
- 3. Tunggu kira kira 2 menit sampai kangkung empuk, angkat.
- 4. Segera rendamm dengan air es supaya warnanya tetap hijau segar (kira2 10 menit), setelah itu tiriskan lagi
- 5. Belah 2 memanjang dari pangkal sampe ke pucuknya, usahakan tidak terus.
Sambel Plecing
- Bakar terasi, bawang putih yang sudah diiris agak tebal, cabe rawit, cabe keriting sampai matag dan harum. (Cabe dan bawang putih yang matan takkan melawan waktu diulek). Angkat.
- Ulek kasar cabe rawit, cabe keriting, bawang putih, terasi bakar dan sedikit garam.
- Icip icip. kalo kurang pedas tambahkan cabe, kurang terasi tambah terasi, kurang kerasa bawang putih tambahkan bawang putih lagi.
- Siram dengan minyak jelantah agak banyak, aduk rata.
- Iris empat sisi samping dari limo (persis seperti mengiris jeruk nipis), buang bijinya.
- masukkan potongan limo ke dalam sambel, aduk lagi.
- Masukan kangkung ke sambal dan aduk
- Slesai, sajikan dengan tahu goreng yang enak dan nasi panas.